Panduan Memilih Sewa Gudang Yang Tepat Untuk Penyimpanan Sembako
Panduan Memilih Sewa Gudang Yang Tepat Untuk Penyimpanan Sembako – Gudang88.co.id – Bagi pebisnis dristribusi komoditas sembako, adanya gudang yang baik adalah suatu keharusan. Sebelum memutuskan untuk memilih gudang penyimpanan bagi komoditas produk yang anda akan distribusikan, ada baiknya anda terlebih dahulu membaca panduan ini.
Pertama, dalam melakukan pemilihan sewa gudang, kita harus memiliki informasi terkait kegunaan utama gudang dan performanya pada pemakai sebelumnya. Lalu sesuaikan dengan kebutuhan anda. Jika anda memiliki komoditas produk sembako yang akan anda pasarkan atau anda distribusikan kembali ke pelanggan anda, gudang penyimpanan yang seperti apakah yang harus anda gunakan sebagai tempat penyimpanan komoditas sembako milik anda?
Gudang penyimpanan yang paling baik adalah gudang yang juga menyediakan jasa kontrak logistik, jasa transportasi, serta dekat dengan titik-titik distribusi barang (contoh pelabuhan atau bandara). Selain itu, gudang penyimpanan yang paling baik untuk komoditas sembako juga harus memiliki sederet fasilitas penting lainnya yakni fasilitas untuk mempermudah proses stocking barang (pintu rampa dan atau loading dock, atau pintu gudang yang lebar); Kemudian juga harus dipastikan bahwa kondisi gudang memiliki bangunan yang baik, atap yang tidak bocor dan bukan merupakan kawasan yang langganan banjir. Sebagaimana kita tahu, air (baik bocoran dari atap maupun limpahan banjir) tidak bersahabat dengan komoditas sembako. Jika sewa gudang sembako yang anda pilih memiliki fasilitas-fasilitas tersbut, maka gudang itu adalah gudang terbaik yang bisa anda pakai untuk penyimpanan komoditas produk sembako anda.
Meski demikian, perlu diingat bahwa semua jenis gudang penyimpanan memiliki batasan tersendiri terkait pengalokasian ruang penyimpanan. Jadi, akan lebih baik bagi anda untuk memastikan terlebih dahulu apakah mereka (penyedia jasa sewa gudang penyimpanan sembako – red) dapat menyesuaikan kebutuhan anda akan ruang penyimpanan dengan fleksibilitas tinggi, atau malah membatasi penggunaan ruang penyimpanan bagi anda. Apakah penyedia jasa sewa gudang mampu untuk menyediakan ruang tambahan jika dibutuhkan bagi komoditas anda suatu saat nanti di masa depan? Perhatikan juga luasan kawasan pergudangan yang ditawarkan. Siapa tahu bisnis anda membesar dan anda ingin melakukan ekspansi luas penyimpanan di lokasi pergudangan yang anda sewa tersebut. Jika terlalu sempit, maka anda akan repot mencari dan memindahkan komoditas sembako anda di masa depan.
Oleh karena itu, sebelum memilih gudang mana yang akan anda sewa, penting bagi anda untuk memastikan bahwa gudang yang akan anda sewa memiliki ruang penyimpanan yang cukup untuk menampung sebagian besar dari produk komoditas sembako anda. Tidak hanya sekedar menampung produk komoditas sembako anda, gudang yang akan anda sewa juga harus dapat memastikan bahwa produk komoditas sembako anda akan aman saat disimpan di dalam gudang tersebut.
Aman disini maksudnya tentu aman dari ancaman kerusakan akibat cuaca, dan aman dari ancaman kehilangan barang karena tindak pencurian. Lebih daripada itu, anda juga harus memastikan kejelasan pertanggungjawaban dari pihak penyedia jasa sewa gudang apabila terjadi kerusakan atau kehilangan pada barang komoditas sembako milik anda saat disimpan di gudang tersebut. Serangkaian hal ini merupakan faktor utama yang harus anda perhatikan sebelum menandatangani perjanjian sewa dengan pihak penyedia jasa sewa gudang yang anda pilih.
Gudang yang baik untuk menyimpan produk komoditas sembako milik anda biasanya memiliki beberapa jenis proses untuk menyimpan barang-barang yang dikategorikan sebagai Produk Sembako. Biasanya proses ini dilakukan sesuai dengan kebutuhan khusus dari klien yang menggunakan jasa sewa gudang tersebut. Biasanya, beberapa penyedia jasa sewa gudang juga menyediakan kendaraan forklift, pallet dan beberapa hal lain yang bisa dinegosiasikan anda dengan penyedia.
Masing-masing fasilitas ini ditujukan untuk memaksimalkan penggunaan gudang penyimpanan produk sembako tersebut. Pastikan bahwa fasilitas ini juga anda dapatkan ketika anda hendak menyewa gudang untuk menyimpan komoditas sembako anda. Faktor kompetensi penyedia jasa sewa gudang juga harus anda perhatikan. Lebih daripada itu, pastikan juga bahwa posisi gudang penyimpanan produk komoditas sembako anda berada dekat dengan pusat penjualan sembako milik anda atau pusat distribusi sembako seperti pasar induk dan lain sebagainya. Ini penting mengingat anda harus dapat mendistribusikan komoditas sembako yang anda jual kepada pelanggan dengan mudah, dan cepat.
Jika semua faktor tersebut telah anda pastikan dan telah anda periksa seberapa jauh kondisi dan kualitasnya, maka anda dapat mempercayakan penyimpanan produk komoditas sembako yang anda jual kepada pihak penyedia jasa sewa gudang. Langkah terakhir sebelum anda melakukan proses tandatangan kontrak perjanjian sewa gudang, yakni anda harus melakukan survey lokasi dan pengecekan kondisi fisik gudang yang akan anda sewa.
Anda harus dapat memastikan seberapa baik organisasi barang di gudang tersebut dan seberapa kompeten pihak penyedia jasa sewa gudang terkait fasilitas dan peralatan yang disediakan seperti yang sudah dijelaskan pada paragraf sebelumnya di artikel ini. Nah, jika anda sudah melakukan semua langkah – langkah survey dan pengecekan tersebut, maka anda akan mendapatkan gudang yang tepat untuk menyimpan produk komoditas sembako milik anda.
Perusahaan kami, Gudang88.co.id, merupakan sebuah perusahaan penyedia jasa penyewaan gudang umum. Kawasan pergudangan yang kami sewakan memiliki luasan lebih dari 10.000 meter persegi, dan kami memiliki 20 gudang dengan luasan sekitar 500 meter persegi per gudang.
Sewa Gudang kami terletak di Tegal Alur Jakarta Barat. Gudang Sewa ini terletak dekat dengan bandara Soekarno-Hatta. Selain itu gudang yang kami sewakan ini juga memiliki akses ke tol JORR W1, tol Bandara, tol Jakarta – Merak dan juga tol Pelabuhan via JORR. Sehingga, sewa gudang kami juga bisa diakses dari Bekasi, Tangerang dan juga Jakarta. Semua gudang yang kami sewakan merupakan kawasan bebas banjir. Keamanan terjamin dengan proteksi security 24 jam dan juga dilengkapi juga dengan fasilitas CCTV 24 jam.
Selain itu, kami juga menyediakan fasilitas forklift dan juga jembatan timbang. Serta fasilitas tambahan berupa jasa sewa angkutan barang. Semuanya tentu dapat mendukung bisnis distribusi sembako anda. Jika anda membutuhkan keterangan lebih lengkap, jangan ragu klik disini untuk menghubungi tim Marketing kami.